Wednesday, November 23, 2016

Hikmah Dalam Hidup

Dalam hidup, yang penting bukanlah apa yang terjadi kepada Anda, melainkan bagaimana tanggapan atau sikap Anda terhadap kejadian itu.
(W. Mitchell)

Hidup ini seni bukan ilmu pengetahuan, yaitu benar menurut kita, indah menurut orang lain, dan baik menurut kita dan orang lain.
(Samuel Butler)

Ujian hidup merupakan eskpresi cinta atau wujud sayang Allah swt kepada kita agar lebih matang dan dewasa dalam menghadapi permasalahan hidup. Hidup bukan diukur dengan waktu hidup, melainkan dengan amal ketika hidup. Bukan berapa lama hidup di dunia, melainkan berapa banyak amal dalam hidup ini.

Kita bisa mempertahankan hidup dengan apa yang kita miliki. Namun kita bisa menciptakan kehidupan dengan apa yang kita berikan.

Janganlah kita menyebutkan bahwa kita sudah tertinggal untuk maju atau untuk hidup senang.

Ketika hidup menghadapi tantangan-tantangan baru, hal itu menjadikan Anda membangun kekuatan.

Sederhanakanlah segala persoalan hidup yang kita hadapi.

Kualitas hidup sebagian besar ditentukan oleh kualitas berfikir.

Hidup bagaikan garis lurus yang tidak pernah kembali ke masa yang lalu.

Hidup tanpa hasil sama saja dengan hidup tanpa guna.

Lebih baik hidup dibenci daripada janji tanpa kenyataan.

Kita hidup bukan untuk makan, tetapi makan untuk hidup yang terhormat.

Teladan hidup lebih baik daripada himbauan.

Yang memberi kepastian dalam hidup di antaranya keberanian.

Hikmah adalah barang hak milik orang yang beriman, di mana pun mereka temukan hikmah itu, mereka paling berhak memilikinya.
(Hadits)

Hikmah adalah sesuatu yang dapat mengendalikan manusia agar tidak bertindak dan melakukan perbuatan, perilaku, dan budi pekerti yang rendah, tercela, dan tidak terpuji. Hikmah memungkinkan manusia yang memilikinya berbudi pekerti luhur serta melakukan perbuatan terpuji.
(Ibrahim Basyuni Madkur)

Segala musibah adalah rencana Allah swt semata, tidak ada suatu musibah yang menimpa seseorang kecuali dengan izin-Nya. Maka carilah hikmah yang tersembunyi di bailk musibah, dan jadikanlah musibah sebagai guru yang menambah pengalaman dan kematangan hidup.

No comments:

Post a Comment